MERAIH MIMPI

TARI MELAYU

Monday, January 24, 2011

BELAJAR NEGOSIASI

Posted by MARYAM ONLINE 12:53 PM, under | No comments

Dalam hidup sehari-hari, anda sering melakukan negosiasi dengan orang untuk mendapatkan apa yang anda inginkan. Tujuan dari negosiasi adalah mendapatkan barang dengan membayar paling rendah. Ada beberapa langkah yang bisa anda lakukan agar mendapatkan apa yang anda inginkan. Yang pertama adalah jangan pernah menjadi orang pertama yang ajukan tawaran karena akan menunjukkan bahwa anda sangat menginginkan barang tersebut. Sebaiknya anda ajukan harga yang lebih rendah dan jika masih dipertahankan maka lakukan taktik dengan pura-pura pergi meninggalkannya. Kedua adalah jangan pernah menunjukkan bahwa anda sangat berminat. Usahakan tetap tenang dan jangan langsung menerima tawarannya. Ketiga adalah sebesar apapun keinginan anda untuk mendapatkan sesuatu sebaiknya anda juga harus selalu siap untuk beranjak setiap waktu. Jika tidak terasa tidak tepat maka sebaiknya segera pergi. Untuk keempat adalah bagian yang paling sulit dari negosiasi yaitu menentukan seberapa besar orang tersebut ingin mendapatkan sesuatu dari anda. Efek psikologis dari pemikiran bahwa seseorang mempunyai pilihan lain akan menurunkan rasa percaya diri pada tingkatan yang paling sulit dari negosiasi anda.
Sesudah tawaran atau proposal diajukan di depan anda, penting untuk tidak mengatakan sesuatu. Ciptakan keheningan yang tidak menyenangkan dan pihak lain akan mencoba memecah kesunyian dengan mengajukan lebih banyak detail. Selalu ajukan melebihi yang akan anda berikan. Ajukan penawaran yang lebih rendah dari harga yang ingin anda bayarkan. Usahakan jangan mengajukan tawaran yang berbeda jauh dan lakukan dengan sopan agar tidak membuat pihak lain marah. Meski anda jengkel dengan sikap pihak lain yang negosiasi dengan anda. Jangan membalas sikap kasarnya dengan sikap yang sama karena akan merugikan anda dan menghancurkan peluang anda untuk mendapatkan apa yang anda inginkan. Selamat mencoba.

0 comments:

Post a Comment

Tags

RADIO WIDYASWARA STREAM

Mamaku

SEKAPUR SIRIH



SEKAPUR SIRIH

SMA Maryam Online telah hadir di tengah masyarakat untuk memberi informasi mengenai kegiatan SMA Maryam. Media ini juga bertujuan mendorong agar siswa, orang tua dan Guru berperan aktif demi kemajuan bersama.
Pengelola menerima artikel dan foto kegiatan siswa di rumah dan sekolah untuk diterbitkan.

Salam sukses
SMA Maryam Online
Jl. Manyar Sambongan 119 Surabaya
Telp. 031-5017539,
0812330152646
Email : maryamonline@ymail.com

musik dewiku

ALUMNI SMA MARYAM

KESAN NURUL

BANJARI

SMA MARYAM SURABAYA

Blog Archive

Blog Archive